Selamat datang :D

Sabtu, 23 September 2017

Hiasan Ruangan dari Talenan Bekas

di September 23, 2017 1 komentar
                            Halo teman-teman :)
         Di rumah kalian banyak talenan bekas?? Eittsss..jangan buru-buru dibuang dulu ya. Karena talenan tadi dapat diubah menjadi kerajinan yang indah loh. Karya ini dibuat karena ada talenan bekas yang tidak terpakai di sekitar saya, serta banyak batang-batang kayu yang jatuh sehingga dapat saya manfaatkan sebagai bunga untuk pelengkapnya. Sebetulnya karya hias yang berasal dari talenan udah banyak ya guys...tapi mungkin mereka banyak yang menggunakan kain. So..buat kalian yang nggak ada kain bekas jangan sedih dulu ya, karena untuk hiasan pun nggak harus dengan kain. Dan yang terpenting masih terdapat unsur keindahan serta gunanya ya....

Alat:
-Gunting
-Palu

Bahan:
-Kertas klobot (putih & kuning)
-Batang kayu
-pita hijau
-Talenan bekas
-Benang wol
-Lem Fox
-Paku

















Cara Membuat:

1. Letakkan gambar diatas talenan


2. Pakulah dengan mengikuti pola tersebut


3. Lilitkan benang wol mengikuti bentuk paku


4. Setelah selesai melilitkan benang wol, putarlah benang dengan pola bebas hingga seluruh sisi yang kosong tertutupi


Setelah terbentuk rangkaian seperti itu, langkah selanjutnya kita membuat bunga sebagai pelengkap. 

Cara membuat:

1. Potonglah kertas klobot warna kuning berukuran kurang lebih 12 x 2 cm, dan lipat serta gunting bagian tepinya. Hingga berbentuk rumbai, setelah itu beri lem Fox dan tempelkan pada batang pohon. Langkah ini untuk membuat isi bunga 


2. Selanjutnya, buatlah kelopak bunga dari kertas klobot warna putih.


3. Gabungkan kelopak yang sudah jadi dengan isi bunga yang berwarna kuning tadi.


4. Bunga sebagai pelengkap telah siap digunakan......

Step selanjutnya,,,gabungkan bunga yang sudah dibuat dengan talenan yang sudah dililit benang tadi, hingga tersusun indah.


Kerajinan dari talenan bekas siap menghiasi rumah kalian semua... bikin sesuai kreasi kalian yak. Bunga yang digunakan bentuknya sesuai selera ya guys..,.


 Selain itu juga bisa digunakan kado untuk teman, bukan hanya indah tapi juga berguna :)

Terima kasih telah berkunjung di postingan blog saya ya. Sampai jumpa dipostingan selanjutnya...

SELAMAT MENCOBA :) 













 

Little Minion Copyright © 2010 Design by Ipietoon Blogger Template Graphic from Enakei